Langsung ke konten utama

Watu Goyang Mangunan, Rute, Wahana & Tiket Terbaru 2019

Berikut merupakan informasi mengenai wisata alam watu goyang mangunan, mulai dari harga tiket, fasilitas, rute lokasi hingga keseruan wahana terbaru 2019 yang bisa kamu explore saat liburan datang.

Hampir setiap orang suka dengan pemandangan sunset yang semerbak keemasan, meskipun hanya muncul sebentar lalu hilang bagai di telan bumi, sunset selalu menawarkan keindahan yang bikin kita kepincut meski nonggolnya hanya singkat.

Jika kamu di Wilayah Jogja, keindahan sunset tersebut bisa anda buru di beberapa kawasan wisata alamnya, terutama di objek wisata yang lagi hist di kalangan wisatawan maupun pecinta petualang, yaitu objek spot foto watu goyang Mangunan.

Kemudian apa aja daya tarik di kawasan watu goyang hingga banyak wisatawan dateng ke tempat alam ini. berikut beberapa keseruan yang bisa dinikmati.

Selain pemandangan dari atas bukit yang menyejukkan pikiran, wisata alam Watu Goyang yang terletak di Desa Mangunan ini juga menawarkan beragam wahana spot foto kece yang instagramable.
Instagram by @tamiutama1
Salah satu wahana spot paling hits di antara lainnya ialah gardu berbentuk helikopter yang berbahan kayu. umumnya gardu helikopter ini lebih spesial dinikmati saat sore hari. yang mana pengunjung seakan dibawa terbang diatas perbukitan dengan sorotan senja yang perlahan turun menjelang petang.

Wahana spot seru lainnya ialah gardu yang berbentuk sayap kupu - kupu, banyak pengunjung yang memanfaatkan gardu kece ini untuk berfoto ria sembari menatap hamparan perbukitan yang kehijauan.

Selain itu, dari atas bukit watu goyang Mangunan ini kamu juga bakal disuguhkan keindahan pemandangan Kota Yogyakarta. umumnya pemandangan Kota Jogja akan terlihat jelas pada saat malam hari.
Instagram by @suryojdb
Disisi lain taburan cahaya lampu yang menyorot area gardu pada waktu malam hari, juga banyak di manfaatkan oleh para pengunjung untuk menikmati keseruan spot foto dengan latar cahaya lampu Kota Jogja malam hari di kawasan watu goyang ini.

Kemudian ada lagi wahana gardu yang di tata dengan sebuah televisi, gubuk - gubukan dari kayu yang nyaman di hinggapi serta rangkaian kayu yang di bentuk I Love U, dan semua wahana tersebut bisa di nikmati sebagai tempat latar berfoto yang apik dan menarik ketika di atas puncak watu goyang.

Baca Juga : Jurang Tembelan Mangunan

Keseruan selanjutnya ialah melewati dek jembatan yang siap menyangga langkah kaki setiap wisatawan. dek jembatan ini di bangun memanjang di pinggiran jurang. tapi tenang, jembatannya kokoh dengan banyak penahan kok.

Jika beruntung saat cuaca cerah, di atas dek jembatan ini kamu juga bakal di melihat pemandangan kawasan makam raja - raja imogiri, gunung slamet dan bahkan gunung merapi dari kejauhan loh.

Setelah melewati dek jembatan kayu, kamu bakal ketemu dengan sebuah bongkahan batu besar dengan papan bertuliskan watu goyang, yang mana jika batu tersebut di dorong, maka akan terasa bergoyang, hal tersebutlah yang membuat kawasan wisata alam ini dinamakan watu goyang.

Meski batu tersebut bergoyang, menurut penuturan pihak pengelola, batu ini aman dan nggak akan jatuh ke jurang. meski begitu, pengunjung tetep harus berhati - hati dan selalu jaga sikap saat bermain di kawasan watu goyang demi keamanan dan keselamatan saat berlibur.

Nah, jika kamu udah puas dengan keseruan puncak, kamu bisa mengeksplore area taman, yang terletak di pinggir area parkir, beberapa bunga yang di tata menarik bisa menjadi keseruan tambahan sembari menikmati jajanan warung yang banyak di jajakan oleh para pedagang di kawasan watu goyang Mangunan.

ALAMAT ATAU LOKASI WATU GOYANG

Objek wisata hits ini terletak di Dusun Cempluk, Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

RUTE LOKASI WATU GOYANG MANGUNAN

Kemudian untuk rute lokasinya terbilang mudah di temukan, karena objek wisata watu goyang terletak tak jauh dari jalan utama Desa Mangunan. selain itu, banyak juga papan penunjuk arah ke objek wisata alam kekinian di Jogja ini, yang di pasang di persimpangan jalan.

Jika kamu dari Bantul, kamu bisa melaju ke arah timur melewati Jl. Pramuka yang ada di Desa Trirenggo dan berlanjut ke Jl. Manding Imogiri, dan jalan lurus terus sampai tepat di pertigaan Desa Trimulyo Kecamatan Jetis, kamu ambil arah kanan atau keselatan yakni di Jl. Imogiri Timur.

Setelah kurang lebih 600 meter, kamu bakal menjumpai Jembatan Karang Semut yang terletak di atas Sungai Opak, dan lanjut lurus terus.

Dari jembatan tersebut, ke selatan kurang lebih 2 kilometer kamu bakal menjumpai tugu atau pertigaan di pusat Kecamatan Imogiri, dari situ kamu bisa ambil arah kiri, setelah 200 meter bakal ada perempatan.

Nah, di perempatan tersebut kamu ambil arah kiri lagi, ngak berselang jauh kamu bakal ketemu kawasan alun - alun Imogiri, dari alun alun tersebut lanjutkan perjalanan lurus terus ke arah timur melewati Jl. Mangunan dan Jl. Imogiri - Dlingo kurang lebih 3,5 kilometer saja kamu sudah sampai di kawasan wisata watu goyang.

Tepat di pinggir jalananan, kamu bakal disambut beberapa plakat bertuliskan arah pintu masuk wisata.

Selanjutnya jika kamu dari Kecamatan Wonosari - Gunung Kidul, kamu bisa melaju ke arah barat melewati Jl. Playen Dlingo. kurang lebih 16 kilometer pada pertigaan Desa Temuwuh Kecamatan Dlingo, kamu bisa ambil arah kiri melewati Jl. Koripan 1 dan Jl. Imogiri Dlingo.

Nah, dari pertigaan tersebut lurus saja mengikuti jalanan utama dan berjarak kurang lebih 9 kilometer udah sampai di kawasan pintu masuk watu goyang Mangunan.

TIKET MASUK WATU GOYANG MANGUNAN

Untuk masalah harga tiket wisata tergolong ekonomis, yang mana pengunjung hanya dikenakan biaya Rp. 3.000,- serta buka mulai pukul 05.00 pagi hingga pukul 00.00 dini hari.

Kemudian bagi kamu yang membawa kendaraan pribadi, terdapat pula area parkir yang luas dengan biaya Rp. 2.000,- permotor dan Rp. 5.000,- permobil serta Rp. 10.000,- untuk kendaraan berjenis elef.

FASILITAS DI WATU GOYANG JOGJA

Pengelola wisata juga menyediakan beberapa fasilitas untuk kenyamanan para pengunjung. diantaranya ;
  • Warung makan, warung kopi dan toko jajanan ringan.
  • Toilet.
  • Musholla.
  • Area parkir.
  • Gazebo tempat bersantai.

Kawasan wisata spot watu goyang adalah satu dari sekian banyak objek alam yang di tawarkan oleh Yogyakarta. selalu syukuri segala nikmat yang telah tuhan berikan kepada tana air kita, salah satunya dengan turut menjaga dan melindunginya, terutama saat kita mengunjungi objek wisata alam. sekian dan sampai jumpa.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

22 Tempat Wisata Di Sumedang Terbaru Yang Menarik & Hits Tahun Ini

Wisata Sumedang -  Selain dikenal dengan makanan tahu, ternyata Sumedang punya banyak lokasi kekinian seru buat di jelajahi saat liburan akhir pekan atau akhir tahun bersama keluarga. Sumedang ialah salah satu Daerah tingkat II (dua) di Provinsi Jawa Barat yang terletak di dataran tinggi dan mayoritas berbukit serta dipenuhi kawasan hutan yang rindang pepohonan tinggi, menjadikan Kabupaten Sumedang salah satu Daerah yang potensial akan pengembangan sektor wisata alam. berbagai macam jenis objek wisata alam mulai dari air terjun, sumber mata air, danau hingga puncak pegunungan bakal menjadi santapan lezat buat ngusir rasa stres fikiran akibat banyaknya aktifitas kerja. Sedangkan untuk pelengkap nuansa keseruan, terdapat pula beragam wana spot foto kekinian yang di tebar di beberapa titik lokasi wisata alam hingga memunculkan suasana romantis serta daya tarik bagi setiap wisatawan saat lagi hunting keseruan di Sumedang. Ngak usah berlama - lama, berikut dibawah merupakan rekomendasi 22 t

24 Tempat Wisata Di Barru Yang Populer Dan Menarik Dikunjungi

Rencana Liburan ke Barru? ngak usah bingung, ini dia 24 rekomendasi tempat wisata di Kabupaten Barru yang bisa anda kunjungi tahun 2019 bersama keluarga, pastinya seru, ngehits dan menarik buat hunting view spot yang instagramable yang bikin kita ketagihan. Sebelum menengok keindahan objek wisata Kabupaten Barru, ngak ada salahnya kita mengenal sedikit tentang Wilayah ini. Barru, salah satu Kabupaten dalam ruang lingkup Kepulauan Sulawesi yang secara administratif terletak di Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel). Jika di lihat secara topografi, Kabupaten Barru berada di Daerah pesisir laut yang mana sebagian Wilayahnya berupa perbukitan dan langsung landai menurun ke perairan laut. hal tersebut bisa kita jumpai di bagian Wilayah barat Kabupaten ini. pesisir pantai yang membentang panjang berupa pasir dan bebatuan karang yang menawan, sehingga selain tercium sebagai kawasan nelayan atau Sektor Perikanan. Daerah bagian barat ini juga bisa dikatakan memiliki potensi akan Sektor Pariwisata

20 Tempat Wisata di Batu Malang Terbaru & Paling Hits 2019

Liburan di Batu Malang? Yuk, intip 20 rekomendasi tempat wisata terpopuler Kota Batu yang seru, romantis, mewah dan murah tahun 2019. bakal banyak wisata spot foto, edukasi dan waterpark yang buat liburan anda bersama keluarga atau pasangan terasa menyenangkan. Batu, Kota yang berinduk di Kabupaten Malang Provinsi Jawa Timur ini merupakan salah satu Kota Wisata tebesar di Indonesia yang terletak di dataran tinggi berbukit sehingga Wilayahnya memiliki hawa sejuk yang menyegarkan. Disamping itu, Wilayah Kota Batu juga memiliki banyak pesona alam menyenangkan seperti air terjun, perkebunan dan perbukitan hutan pinus yang luas. oleh karena itu, banyak program pengembangan pariwisata yang sengaja di bangun di Wilayah Kota Batu. Disisi lain, beberapa objek wisata yang ditawarkan oleh Kota Batu Malang memiliki banyak kategori, sehingga bisa dinikmati oleh segala usia mulai dari anak - anak hingga orang dewasa. Salah satunya objek rekreasi pengembangan Jatim Park Group yang menawarkan libura